13 CARA MERAWAT LAPTOP DENGAN BAIK DAN BENAR

Selamat pagi sahabat. pada kesempatan kali ini Adhe Okta akan coba membagi tips 13 cara ampuh merawat laptop,biar laptop sahabat awet dan selalu nyaman saat digunakan.
Perkembangan teknologi saat ini sungguh luar biasa,tak terkecuali dalam dunia komputer. dari generasi kegenerasi beberapa perusahaan chip ternama terus mengembangkan produknya masing masing, sehingga tidak aneh jika pengguna laptop selalu dimanjakan akan kelebihan dari produk produk dari perusahaan laptop. Namun pada era teknologi dewasa ini, Banyak orang yang tidak mengerti atau sengaja mengabaikan hal hal yang perlu di hindari demi keawetan sebuah laptop, atau bahkan ada orang yang tidak mengerti bagaimana cara merawat laptop dengan baik dan benar. Sungguh ironis bukan???

Baik langsung kita ketopik permasalahan, berikut 13 cara merawat laptop dengan baik dan benar :

1. Jangan menggunakan laptop diatas kasur : 
Hal ini akan mengakibatkan sirkulasi udara pada laptop akan tersendat,sehingga dapat mengakibatkan OverHeat.

2. Jangan terlalu sering menggunakan laptop untuk bermain game berat : 
Hal ini akan mengakibatkan menurunya peforma Chip grafis dengan cepat,sehingga membuat laptop cepat rusak.

3. Jauhkan minuman dari laptop anda : 
Hal ini akan menghindarkan resiko laptop anda kesiram air,karena air adalah musuh utama rangkaian elektronik.

4. Jangan menaruh barang berat diatas laptop : 
Hal ini akan menghindarkan laptop anda dari kerusakan LCD atau Komponen lainya di laptop.

5. Bersihkan layar laptop secara rutin : 
Saya sarankan membeli screen protektor atau pelindung layar terlebih dahulu,guna melindungi layar laptop dari goresan

6. bersihkan Optikal Drive laptop anda : 
Perlu anda ketahui, optikal drive/DVD ROM laptop sangat rentan terhadap debu. dikarenakan dapat mengganggu proses pembacaan data dari CD/DVD

7. Jauhkan laptop anda dari jangkauan anak kecil : 
Sejatinya anak kecil tingkat mencoba hal yang baru masih dibilang cukup tinggi,sehingga mungkin saja laptop anda dikira mainan.

8. Jauhkan makanan dari laptop anda : 
Lebih hati hatilah ketika menaruh makanan atau sedang asyik ngemil,pastikan sisa makanan tidak berjatuhan pada celah celah keyboard.

9. Jauhkan laptop dari sinar matahari langsung : 
Di karenakan beberapa komponen laptop rentan mengalami kerusakan jika terkena sinar matahari secara langsung.

10. Jangan sembarangan mengunduh software dari internet : 
mengunduh software sembarangan dari internet dapat memperbesar kemungkinan serangan virus pada laptop.

11. Jangan menggunakan laptop terlau lama : 
karena laptop berbeda dengan komputer PC yang dapat bekerja 24 jam nonstop tanpa istirahat,gunakan laptopseperlunya saja, jika tidak diperlukan sebaiknya matikan laptop anda.

12. Perhatikan suhu laptop anda : 
Banyak pemilik laptop yang tidak memperhatikan suhu pada mereka,padahal suhu yang tinggi merupakan salah satu penyebab overheat pada laptop.

13. Simpan di tempat yang kering : 
Hal ini akan sangat bermanfaat untuk laptop kita,karena suhu lembab akan cepat membuat keyboard kita menjadi kotor.


Kesimpulan 
Setelah membaca artikel diatas,saya harap sahabat lebih memperhatikan laptop anda,rawatlah dengan baik. hindari hal-hal yang dapat menyebabkan kerusakan pada laptop anda.

Sekian ulasan tentang 13 cara merawat laptop dengan baik dan benar, semoga ulasan saya bisa menjadi referensi buat sahabat . salam Adhe Okta Nusantara

Post a Comment for "13 CARA MERAWAT LAPTOP DENGAN BAIK DAN BENAR"